PEMBUKAAN


Assalamu’alaikum wr.wb


Alhamdulillahirabbil ‘alamin, wabihi nasta’in ‘ala umuriddunyawaddin, ashshalatuwassalamu’ala asrafil ambiyaa iwal mursalin wa’ala alihi washahbihi rasulillahi ajma’in

atau

Innalhamdalillahi nahmaduhu wanasta’iinuhu wanastaghfiruhu wana’udzubiillahi minsyurruri ‘anfusinaa waminsayyi’ati ‘amaalinnaa man yahdihillah falah mudhillalah wa man yudhlil falaa haadiyalah

Asyhadu allaa ilaaha illallaah wahdahu laa syariikalah wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuluh. Allahuma shali ala sayyidina muhammad wa ala ali sayyidina muhammad

Rabbisrohlishadri wayassirliiamri wahlul’uqdatammillisaanii yafqohuuqowli (Q.S Taha: 25-28)

Yang saya hormati ahli bait sekeluarga dirumah ini.
Yang saya hormati kakak penasehat, kakak pembina beserta jajarannya.
Serta yang saya  hormati remaja/i yang berhadir pada malam hari ini.

Sebagai hamba Allah yang dhaif tak bosan – bosannya kita selalu bersyukur dan selalu bersyukur kehadrat Allah SWT, yang mana kita semua masih diberikannya kesehatan, keselamatan, cucuran rahmat taufiq hidayah dan inayah-Nya dan tak lupa juga nikmat Islam dan Iman sehingga kita dapat berhadir dan berkumpul bertatap muka di kediaman ahli bait sekeluarga dirumah ini yaitu dalam rangka menarik giliran wirid Yaasin yang diadakan setiap jumat malamnya.

Shalawat bertangkaikan dengan salam, marilah kita fadiahkan kepada Baginda Rasulullah SAW (Allahumma shalli wasalim wabarik ‘alaihi) beserta para keluarga dan para sahabatnya yang senantiasa kita bershalawat kepadanya dan mengerjakan sunnah - sunnah Rasulnya dengan izin Allah ta’ala kita akan mendapat syafaat di yaumil mahsyar kelak, dan semoga pula kita yang berhadir pada malam hari ini tercatat orang – orang yang menerima syafa’at Rasulullah SAW. Aamiin ya Rabbal alamin...

Didalam kita membacakan sebagian ayat – ayat suci Al – Qur’an Al-Karim berupa Ummul Quran (Al – Fatihah), Surah Yaasin, Takhtim, Tahlil beserta Doanya, semoga Allah SWT membalas bacaan – bacaan kita nantinya berupa pahala dan fadhilah yang kita berikan kepada:

1.      Kaum muslimin dan muslimat yang telah mendahului kita bersama
2.      Seluruh kelaurga ahli bait
3.      Melimpa pula kepada kita yang berhadir pada malam hari ini

Seperti biasa, pembawaan wirid Yaasin pada malam hari ini akan kita bagi – bagi.
Kafiyat saya harapkan kepada saudara/i (sebut nama), pembacaan surah Yaasin bersama – sama, Takhtim bergilir dimulai dari saudara/i (sebut nama) ke kanan, kemudian Tahlil yang saya harapkan kepada saudara (sebut nama) dan Doa saya harapkan kepada ahli bait. Dan untuk penutupan wirid selaku jamaah wirid Yaasin saya harapkan kepada saudara/i (sebut nama).

Demikian mukadimah wirit Yaasin pada malam hari ini, lebih dan kurangnya dalam penyampaian saya di sana sini masih banyak kekurangan dan kejanggalan. Saya hanya manusia biasa yang tak luput dari salah dan khilaf, kepada Allah saya mohon ampun, kepada ahli bait dan remaja/i saya mohon maaf. Akhirul kalam...


Billahi taufiq walhidayah waridho wal inayah
atau
Ilal iqama wasalafah waridho wal inayah
atau
Ubsikum binafsih bittakuwallah


Assalamu’alaikum wr.wb
writer: #kak_sumali

0 komentar:

Posting Komentar